PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KUMON UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS IV SDN 05 SURAU GADANGKOTA PADANG

Devi Yusni, Rismadani and Syafni, Gustina Sari (2024) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KUMON UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS IV SDN 05 SURAU GADANGKOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
Cover-Bab 1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Bab v-Dapus.pdf

Download (459kB)
[img] Text
Skripsi .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)

Abstract

Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang di latarbelakangi oleh rendahnya pemahaman konsep matematis pada mata pelajaran Matematika di SDN 05 Surau Gadang Kota Padang. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep matematis menggunakan model kumon di kelas IV SDN 05 Surau Gadang Kota Padang yang berjumlah 27 orang siswa dengan siswa laki-laki berjumlah 13 siswa dan perempuan berjumlah 14 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian yaitu observasi aktivitas guru dan tes pemahaman konsep matematis. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pemahaman konsep matematis pada pembelajaran Matematika. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil observasi aktivitas guru, presentase ketuntasan pemahaman konsep matematis siswa. Presentase aktivitas guru pada siklus I 78,56% meningkat pada siklus II menjadi 88,09%. Presentase tes pemahaman konsep matematis siswa pada siklus I 59,25% (16 orang siswa) dengan nilai rata-rata siklus I yaitu 67,00. Sedangkan presentase pemahaman konsep matematis siswa pada siklus II meningkat menjadi 77,77% (21 orang siswa) dengan nilai rata-rata 67,41. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model kumon dapat meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa pada pembelajaran Matematika di kelas IV SDN 05 Surau Gadang Kota Padang. Maka dapat dikatakan bahwa penelitian sudah berhasil dan sesuai dengan indikator keberhasilan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: PGSD FKIP
Date Deposited: 21 Mar 2024 03:35
Last Modified: 21 Mar 2024 03:35
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/19353

Actions (login required)

View Item View Item