PENGEMBANGAN ALAT EVALUASI MENGGUNAKAN APLIKASI QUIZIZZ PADA MATERI BILANGAN EKPSPONEN KELAS X SMK N 1 PARIAMAN

Nelvy Yunita, Nelvy and Fauziah, Fauziah (2022) PENGEMBANGAN ALAT EVALUASI MENGGUNAKAN APLIKASI QUIZIZZ PADA MATERI BILANGAN EKPSPONEN KELAS X SMK N 1 PARIAMAN. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER-DAFTAR ISI.pdf

Download (446kB)
[img] Text
BAB PENDAHULUAN.pdf

Download (306kB)
[img] Text
KESIMPULAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (201kB)
[img] Text
SKRIPSI NELVY YUNITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Alat evaluasi atau instrumen evaluasi merupakan alat ukur untuk menilai dan mengevaluasi sejauh mana proses pembelajaran tersampaikan kepada peserta didik. Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan peneliti saat pembelajaran online, evaluasi dilakukan dengan menggunakan google form yang dicantumkan di e-learning sekolah, tetapi google form belum bisa melakukan pembatasan waktu pengerjaan tiap butir soal. Sehingga dibutuhkannya alat evaluasi yang variatif dan praktis. Dengan semakin berkembangnya alat teknologi dalam dunia pendidikan, peneliti mengembangkan alat evaluasi yang sudah ada yaitu menggunakan aplikasi quizizz. Penelitian ini bertujuan 1) untuk mengetahui bagaimana pengembangan alat evaluasi menggunakan aplikasi quizizz pada materi bilangan eksponen kelas X SMKN 1 Pariaman 2) untuk mengetahui bagaimana tingkat kepraktisan dan validitas alat evaluasi menggunakan aplikasi quizizz pada materi bilangan eksponen kelas X SMKN 1 Pariaman. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode Research and Development (R&D) dengan menggunakan model penelitian pengembangan instrumen tes. Data yang diolah berbentuk data kuantitatif dan kualitatif. Data kuantitatif didapatkan dari angket penilaian oleh validator materi, validator media, serta siswa kelas X SMK Negeri 1 Pariaman yang berjumlah sepuluh siswa. Data kualitatif didapatkan dari komentar dan saran oleh validator dan pengguna. Hasil validasi dari ahli materi mendapatkan persentase sebesar 82,31% dengan kriteria “valid“, hasil validasi ahli media 82,67% dengan kriteria “valid”, dan hasil penilaian siswa 99,09% dengan kriteria “sangat praktis”. Jadi, dapat disimpulkan bahwa alat evaluasi menggunakan aplikasi quizizz pada materi bilangan eksponen sudah valid dan sangat praktis untuk digunakan. Dari hasil penelitian ini, disarankan hendaknya guru menggunakan aplikasi quizizz sebagai alternatif dalam evaluasi yang bisa digunakan saat pembelajaran daring ataupun luring agar peserta didik tertarik dan tidak merasa bosan saat tes berlangsung.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: PMAT FKIP
Date Deposited: 05 Aug 2022 01:23
Last Modified: 05 Aug 2022 01:23
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/9405

Actions (login required)

View Item View Item