PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF TIPE INDEX CARD MATCH DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 30 PADANG

Niniwati, Niniwati and Yusri, Wahyuni (2018) PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF TIPE INDEX CARD MATCH DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 30 PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
Cover.pdf

Download (616kB)
[img] Text
ISI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (825kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena hasil belajar matematika siswa yang masih kurang dari nilai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimum). Sesuai dengan belakang masalah, proses pembelajaran masih terpusat pada guru sehingga siswa kesulitan mengeluarkan pendapat dan bertanya, siswa yang memberikan partisipasinya dalam pembelajaran adalah siswa yang berkemampuan lebih tinggi. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar siswa yaitu dengan menerapkan pembelajaran strategi pembelajaran aktif tipe Index Match. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proporsi siswa yang mencapai ketuntasan hasil belajar matematika yang pembelajarannya menerapkan strategi pembelajaran aktif tipe Index Card Match lebih tinggi dari pada proporsi siswa yang mencapai ketuntasan hasil belajar matematika yang pembelajarannya menerapkan pembelajaran biasa di kelas VII SMP Negeri 30 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian adalah siswa kelas VII SMP Negeri 30 Padang tahun pelajaran 2017/2018. dalam penelitian ini adalah kelas VII.8 sebanyak 32 orang siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas VII.9 sebanyak 31 orang siswa sebagai kelas kontrol. Berdasarkan analisis data hasil belajar siswa pada kedua kelas sampel penelitian setelah dilakukan uji hipotesis diperoleh 4,7112  hitung dengandbdan (0,95:1) 3,84 2   maka 4,71 (0,95:1) 3,84 2 2      , berarti H0 ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian, hipotesis yang menyatakan bahwa Proporsi siswa yang mencapai ketuntasan belajar matematika yang pembelajarannya menggunakan strategi pembelajaran aktif tipe Index Card Match lebih tinggi dari proporsi siswa yang mencapai ketuntasan belajar matematika dengan pembelajaran biasa. Maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa yang menerapkan pembelajaran strategi pembelajaran aktif tipe Index Card Match lebih baik dari pada hasil belajar matematika siswa yang menerapkan pembelajran biasa. Peneliti menyarankan agar guru dapat menggunakan pembelajaran ini sebagai alternatif untuk menjadikan hasil belajar matematika siswa menjadi lebih baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 05 Apr 2023 06:15
Last Modified: 05 Apr 2023 06:15
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/13115

Actions (login required)

View Item View Item