PERENCANAAN PASAR LUBUK BUAYA, KOTA PADANG DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR PERILAKU

Riki, Fiqli Hidayat and Sudirman, Is and Ika, Mutia (2017) PERENCANAAN PASAR LUBUK BUAYA, KOTA PADANG DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR PERILAKU. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
8. COVER.pdf

Download (742kB)
[img] Text
8. ISI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

Pasar merupakan salah satu pusat perekonomian bagi masyarakat. Keberadaanya mempunyai banyak peranan penting, baik itu sebagai barometer pertumbuhan ekonomi ataupun sebagai tolak ukur harga kebutuhan pokok. Namun keberadaannya kini kurang begitu diperhatikan. Berdasarkan data A.C Neilson pertumbuhan pasar tradisional mendekati 0%. Hal ini bertentangan dengan pertumbuhan pasar modern yang terus tumbuh dengan cepat. Kondisi pasar tradisonal yang terkesan kumuh, panas, becek, dan bau menjadikan pasar tradisional kurang diminati. Dalam perencanaan Pasar Lubuk Buaya ini tahap awal yang dilakukan adalah dengan mempelajari isu-isu yang ada, mengetahui perencanaan kota padang untuk kedepannya, mempelajari hubungan fungsi lahan dengan lahan yang ada disekitar pasar dan mengkaji semua pengaruh lingkungan yang dapat mempengaruhi desain kedepannya. Untuk menjadikan pasar lubuk buaya ini menjadi pasar yang bersih, sehat dan nyaman saat dikunjungi maka tema yang diterapkan pada pasar adalah pendekatan arsitektur perilaku. Arsitektur perilaku adalah arsitektur yang penerapannya selalu menyertakan pertimbangan-pertimbangan perilaku dalam perancangan. Pendekatan Arsitektur Perilaku diterapkan pada pasar Lubuk Buaya ini agar dapat tercapai suatu desain pasar tradisional yang ramah lingkungan namun juga tetap nyaman secara penghawaan, sirkulasi dan pencahayaan. Nilai kenyamanan tersebut dituangkan dalam desain baik berupa tata ruang, pengaturan bukaan dan desain ruang dagang. Bangunan dengan desain yang tidak terlalu banyak ornamen, untuk mempermudah perawatan, bentuk dengan konstruksi yang mudah dikerjakan, pemanfaatan material lokal, serta desain yang hemat energi adalah solusi yang ditawarkan untuk mengatasi permasalahan pada Pasar Lubuk Buaya. Dengan desain tersebut diharapkan akan tercipta suatu pasar yang nyaman dan juga Ramah. Kata Kunci : pasar tradisional, kenyamanan, arsitektur perilaku

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > Arsitektur
Depositing User: Erlya Wahyuni
Date Deposited: 08 Aug 2023 03:04
Last Modified: 08 Aug 2023 03:04
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/14507

Actions (login required)

View Item View Item