HUBUNGAN MINAT BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 03 ALAI TIMUR PADANG

Zulhari, Zulhari and Rona, Taula Sari (2025) HUBUNGAN MINAT BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 03 ALAI TIMUR PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
BAB SIMPULAN DAN DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (72kB)
[img] Text
FULLTEKS SKRIPSI.docx
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)
[img] Text
COVER, HALAMAN PENGESAHAN, PERSETUJUAN, ABSTRAK,DAFPUS DAN PENDAHULUAN.docx

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan minat belajar dengan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA kelas V di SD Negeri 03 Alai Timur Padang. Minat belajar merupakan dorongan emosional dan motivasi yang berperan penting dalam proses belajar, yang diharapkan dapat berpengaruh positif terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional, melibatkan populasi sebanyak 28 siswa. Instrumen penelitian berupa angket minat belajar dan dokumen hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan minat belajar dan hasil belajar siswa dengan koefisien korelasi yang menunjukkan pengaruh signifikan. Minat belajar siswa berada pada kategori cukup (70,875%), sedangkan hasil belajar siswa berada pada kategori sangat baik (90,25%). Dalam uji regresi linieritas sederhana data dinilai signifikan apabila R2 < 0,05. Maka dari hasil uji yang dilakukan diperoleh R2 < 0,05 yaitu 0,015. Hasil ini mengindikasikan bahwa kriteria pengambilan keputusan pada uji hipotesis jika hubungan minat terhadap hasil belajar signifikan maka hipotesis pada penelitian ini di terima yaitu terdapat hubungan minat dengan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPAS siswa. Oleh karena itu, disarankan agar guru dan sekolah lebih memfasilitasi kegiatan pembelajaran yang dapat meningkatkan minat siswa, khususnya dalam mata pelajaran IPA. Sebanyak 70.5% variasi dalam hasil beljar dapat dijelaskan oleh minat belajar. sehingga dapat dikatakan bahwa minat belajar memiliki pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar. Hal ini sesuai dengan kriteria pengambilan keputusan pada uji hipotesis jika hubungan minat belajar dengan hasil belajar signifikan maka hipotesis pada penelitian ini diterima yaiti terdapat hubungan antara minat dengan hasilbelajar peserta didik pada mata pelajaran IPA di SDN 03 Alai Timur Padang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: PGSD FKIP
Date Deposited: 24 Mar 2025 02:46
Last Modified: 24 Mar 2025 02:46
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/25252

Actions (login required)

View Item View Item