Livia, Ramadhani Passela and Syahrial, Syahrial and Irma, Irma (2021) CAMPUR KODE DALAM KONTEN VIDEO BLOG YOUTUBER SOKORAHEN GENKI. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.
Text
Cover Livia Ramadhani Passela.pdf Download (495kB) |
|
Text
Abstrak Livia Ramadhani Passela.pdf Download (227kB) |
|
Text
BAB I Livia Ramadhani Passela.pdf Download (266kB) |
|
Text
BAB II - III Livia Ramadhani Passela.pdf Restricted to Registered users only Download (621kB) |
|
Text
BAB IV Livia Ramadhani Passela.pdf Download (128kB) |
|
Text
Daftar Pustaka Livia Ramadhani Passela.pdf Download (128kB) |
|
Text
Lampiran Livia Ramadhani Passela.pdf Download (365kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Campur Kode Dalam Konten Video Blog Youtuber Sokorahen Genki”. Latar belakang penulis dalam penelitian ini adalah berlakunya revolusi industri 4.0 yang membuat ketatnya persaingan dalam dunia kerja. Bukan hanya penguasaan teknologi saja, penguasaan bahasa asing juga memberi keuntungan untuk memahami budaya asing dan memudahkan seseorang terhubung dengan dunia yang lebih luas. Akibat dari penguasaan bahasa asing tersebut terjadi fenomena baru, salah satunya ialah campur kode. Penulis tertarik memilih Vlog Sokorahen Genki karena kontennya membahas tentang kuliner dan mencoba mengkolaborasikan anatara citarasa Jepang dan citarasa Indonesia. Fokus penelitian ini adalah wujud campur kode dan penyebab terjadinya campur kode dalam Vlog Sokorahen Genki. Metode yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Sumber data penelitian ini adalah dua Vlog dari Youtube Channel Genki Banget!. Metode dan teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah metode simak dengan teknik Simak Bebas Libat Cakap (SBLC) dan teknik catat. Hasil penelitian ditemukan 62 data yang terbagi dalam wujud kata 54, wujud frasa 6, wujud reduplikasi 1, dan wujud klausa 1. Dan dua faktor penyebab terjadinya campur kode yaitu kesantaian atau situasi informal, dan tidak ada ungkapan atau padanan yang tepat dalam bahasa yang digunakan. Kata kunci : Campur kode, Vlog
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | P Language and Literature > PN Literature (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Jepang |
Depositing User: | Heltree Ivatureza |
Date Deposited: | 17 May 2021 03:03 |
Last Modified: | 29 Jun 2021 01:51 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/3789 |
Actions (login required)
View Item |