METAFORA ONTOLOGIS DALAM ALBUM CHOU IKIMONOBAKARI TEMEN KINEN KARYA IKIMONO GAKARI

Putri, Aveliani and Syahrial, Syahrial (2022) METAFORA ONTOLOGIS DALAM ALBUM CHOU IKIMONOBAKARI TEMEN KINEN KARYA IKIMONO GAKARI. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
COVER DLL.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (317kB)
[img] Text
BAB II KERANGKA TEORITIS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (719kB)
[img] Text
BAB III METODOLOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (882kB)
[img] Text
BAB IV PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
BAB V PENUTUP.pdf

Download (298kB)
[img] Text
FULLTEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Lagu merupakan karya musik yang terdiri dari lirik dan melodi yang diciptakan kemudian dinyanyikan oleh seorang penyanyi.Metafora banyak ditemukan dalam lagu. Metafora digunakan seseorang untuk mengungkapkan suatu maksud atau pesan yang ingin disampaikan kepada orang lain. Metafora ontologis adalah metafora yang mengkonseptualisasikan pikiran, pengalaman, dan proses hal abstrak ke suatu yang memiliki sifat fisik. Penelitian ini membahas tentang komponen metafora ontologis yang terdapat dalam album Chou Ikimonobakari Temen Kinen karya Ikimono Gakari menggunakan teori Lakoff dan Johnson.Sumber data album Chou Ikimonobakari Temen Kinen karya Ikimono Gakari.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif.Data diperoleh dengan menggunakan metode simak.Kemudian dilakukan dengan menggunakan teknik dasar yang berupa teknik sadap dan dilanjutkan dengan teknik lanjutan yang berupa teknik simak bebas libat cakap.Dalam menganalisa data menggunakan metode agih.Tekniknya menggunakan teknik PUP (pilah unsur penentu).Komponen metafora terdiri dari komponen sumber dan komponen sasaran alam, tumbuhan, manusia. Menggunakan metode penelitian deskriptif dan teknik analisis data pilah unsur penentu. Berdasarkan identifikasi data dapat ditemukan sebanyak 20 data metafora ontologis. Di dalam 20 data tersebut ditemukan komponen sumber dan komponen sasaran, sebagai berikut : (1) komponen sumber alam 7 buah, (2) komponen sumber manusia 13 buah, (3) komponen sasaran alam 4 buah, (4) komponen sasaran tumbuhan 2 buah, dan (5) komponen sasaran manusia 11 buah. Dapat disimpulkan bahwa dalam metafora ontologis lebih banyak ditemukan komponen sumber dan komponen sasaran tentang manusia dibandingkan alam dan tumbuhan. Kata kunci : lagu, metafora ontologis, komponen, Chou Ikimonobakari Temen Kinen

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Jepang
Depositing User: SAJE FIB
Date Deposited: 09 Mar 2022 04:42
Last Modified: 09 Mar 2022 04:42
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/7725

Actions (login required)

View Item View Item