PENGARUH PENGGUNAAN ALAT PERAGA DAKOTA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 20 KURAO PAGANG KECAMATAN NANGGALO KOTA PADANG

hafizah fauziah, burhan and rieke, alyusfitri (2023) PENGARUH PENGGUNAAN ALAT PERAGA DAKOTA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 20 KURAO PAGANG KECAMATAN NANGGALO KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER, HALAMAN PENGESAHAN, ABSTRAK, DAFTAR ISI.pdf

Download (328kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN FIX.pdf

Download (113kB)
[img] Text
BAB KESIMPULAN SARAN DAN DAPUS.pdf

Download (171kB)
[img] Text
FULL TEXT FIX.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

PENGARUH PENGGUNAAN ALAT PERAGA DAKOTA TERHDAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 20 KURAO PAGANG KECAMATAN NANGGALO KOTA PADANG Hafizah Fauziah Burhan1, Rieke Alyusfitri1 1Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Bung Hatta Email : hafizahfauziah0112@gmail.com ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh proses pembelajaran yang masih berpusat pada guru, siswa masih menganggap pelajaran matematika merupakan mata pelajaran yang sulit dan rumit. Selain itu siswa kurang memahami apa yang disampaikan oleh guru yang mengakibatkan rendahnya hasil belajar siswa. Rendahnya hasil belajar siswa menuntut guru untuk memperbaiki proses pembelajaran, salah satunya dengan menggunakan alat peraga dakota. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan penggunaan alat peraga dakota berpengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 20 Kurao Pagang Kecamatan Nanggalo Kota Padang, jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian Posttest Only Control Group Design. Sampel dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas IV SDN 20 Kurao Pagang Kecamatan Nanggalo Kota Padang dengan siswa kelas IV A sebagai kelas eksperimen dan kelas IV B sebagai kelas kontrol. Data yang diambil dalam penelitian ini adalah hasil belajar yang diperoleh melalui tes akhir dalam bentuk objektif. Berdasarkan tes akhir diperoleh bahwa hasil belajar kelas eksperimen yaitu 77,95 dan untuk kelas kontrol yaitu 64,6. Melalui uji-t dengan =0,05 diperoleh thitung = 3,257 dan ttabel = 2,01 ini artinya thitung > ttabel. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 20 Kurao Pagang Kecamatan Nanggalo Kota Padang yang menggunakan alat peraga dakota lebih baik dari pada hasil belajar siswa yang tanpa menggunakan alat peraga. Untuk itu disarankan pada guru dapat menggunakan alat peraga dakota dalam proses pembelajaran. Kata Kunci : Alat Peraga Dakota, Hasil Belajar Matematika

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: PGSD FKIP
Date Deposited: 10 Mar 2023 02:42
Last Modified: 10 Mar 2023 02:42
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/12171

Actions (login required)

View Item View Item