PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 15 AIA ANGEK KECAMATAN X KOTO

Adek, Eka Putri Ayu and Arlina, Yuza (2023) PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 15 AIA ANGEK KECAMATAN X KOTO. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER BAB 1 ADEK.pdf

Download (792kB)
[img] Text
BAB V DAFTAR PUSTAKA ADEK.pdf

Download (294kB)
[img] Text
Skripsi adek GO WISUDA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 15 Aia Angek yaitu di bawah Kriteria Ketuntasan Tujuan Pembelajaran (KKTP), serta siswa kurang kreatif dalam proses pembelajaran dan pembuatan proyek. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peningkatan kreativitas dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Aia Angek melalui penerapan model Project Based Learning (PjBL). Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan menggunakan model PjBL. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN 15 Aia Angek dengan jumlah siswa 16 orang, yang terdiri dari 9 orang siswa laki-laki dan 7 orang siswa perempuan. Data yang diambil dalam penelitian ini adalah kreativitas siswa yang didapat melalui lembar observasi kreativitas belajar siswa dan hasil belajar siswa yang didapat melalui lembar tes hasil belajar siswa. Kreativitas dan hasil belajar siswa setelah mengikuti pembelajaran menggunakan model Project Based Learning (PjBL) menunjukkan peningkatan. Dilihat dari rata-rata persentase kreativitas siswa dalam proses pembelajaran dari siklus I ke siklus II yakni dari 70% meningkat menjadi 89,66%. Rata-rata persentase hasil belajar siswa pada proses pembelajaran yakni 75% meningkat menjadi 87,5%. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran matematika dengan menggunakan model Project Based Learning (PjBL) dapat meningkatkan kreativitas dan hasil belajar siswa kelas IV SDN 15 Aia Angek Kec. X Koto, Kab. Tanah Datar. Diharapkan untuk penelitian selanjutnya agar pelakasanaan model Project Based Learning (PjBL) dapat menigkatkan aspek-aspek belajar lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: PGSD FKIP
Date Deposited: 05 Sep 2023 01:45
Last Modified: 05 Sep 2023 01:45
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/15778

Actions (login required)

View Item View Item