Cantika, Ayunda Putri and Yetty, Morelent (2024) PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DENGAN METODE AUDIOLINGUAL SISWA KELAS V SDN 34 AIA PACAH. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.
Text
Cover Cantika Ayunda Putri.pdf Download (716kB) |
|
Text
BAB PENDAHULUAN.pdf Download (144kB) |
|
Text
BAB PENUTUP.pdf Download (42kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (40kB) |
|
Text
FULLTEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Berbicara adalah keterampilan penyampaian pesan (ide, gagasan, pikiran, atau isi hati) seseorang melalui bahasa lisan. Keahlian berbicara merupakan salah satu kemampuan berbahasa yang harus dikuasai oleh siswa. Aalasannya tidak lain karena manusia makhluk sosial yang harus berinteraksi, berbicara juga menentukan kesuksesan seseorang. Berdasarkan observasi awal dan wawancara dengan guru kelas VB ibu Roza Pebriza, S.Pd. Keterampilan berbicara siswa kelas V SDN 34 Aia Pacah masih kurang. Rendahnya kemampuan siswa dalam berbicara disebabkan faktor internal yang berasal dari siswa, dan faktor eksternal yang berasal dari metode pembelajaran yang digunakan guru dalam mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara pada pembelajaran bahasa Indonesia dengan metode Audiolingual siswa kelas V SDN 34 Aia Pacah Kota Padang. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V sebanyak 25 orang siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 34 Aia Pacah. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pelaksanaan aktivitas guru pada siklus I mencapai 70 dengan kategori baik dan pada siklus II mencapai 75 dengan kategori sangat baik. Berdasarkan hasil tersebut dapat dilihat pelaksanaan aktivitas guru mengalami peningkatan yang dimana pada siklus I guru masih kurang efektif dalam kegiatan pembelajaran dan pada siklus II guru sudah lebih efektif dalam menerapkan metode pembelajaran pada saat kegiatan pembelajaran. Pada pelaksanaan data aktivitas siswa siklus I mencapai 69 dengan kategori cukup dan pada siklus II mencapai 88 dengan kategori sangat baik. Hal tersebut menunjukkan siswa lebih cenderung berpatisipasi aktif pada pembelajaran dengan menerapkan metode Audiolingual. Hal ini dibuktikan pelaksaan aktivitas siswa meningkat. Sedangkan pada hasil tes keterampilan berbicara siswa pada siklus I mencapai 70 dan pada siklus II mengalami peningkatan menjadi 80. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa menggunakan metode Audiolingual pada keterampilan berbicara siswa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas V SDN 34 Aia Pacah Kota Padang. Saran penggunaan metode pembelajaran Audiolingual pada pembelajaran Bahasa Indonesia sebagai bahan informasi dan bahan perbandingan bagi pelaksanaan penelitian sejenis dan relevan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Depositing User: | PGSD FKIP |
Date Deposited: | 09 Sep 2024 02:45 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 02:45 |
URI: | http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/22631 |
Actions (login required)
View Item |