Pengembangan Media Pembelajaran Pop-Up Book Materi Jaring-jaring Bangun Ruang Matematika Kelas v SD Negeri 29 Sungai Nipah Kabupaten Pesisir Selatan

Rahmi, Anisa Arlin and Ira, Rahmayuni Jusar (2025) Pengembangan Media Pembelajaran Pop-Up Book Materi Jaring-jaring Bangun Ruang Matematika Kelas v SD Negeri 29 Sungai Nipah Kabupaten Pesisir Selatan. Diploma thesis, UNIVERSITAS BUNG HATTA.

[img] Text
PERSETUJUAN, ABSTRAK, DAFTAR ISI dan BAB PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB KESIMPULAN SARAN dan DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (402kB)
[img] Text
FULLTEKS SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media Pop-Up Book materi jaring-jaring bangun ruang matematika kelas V SD Negeri 29 Sungai Nipah Kabupaten Pesisir Selatan yang memenuhi kriteria valid, praktis dan efektif. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and Development) Model penelitian yang digunakan tipe 4-D yaitu define, design, develop, dan disseminate. Karena keterbatasan waktu, maka penelitian hanya sampai pada development (3D). Penelitian ini dilakukan pada semester 2 tahun ajaran 2024/2025. Pada proses validasi, media divalidasi oleh 2 orang dosen. Pada proses praktikalitas, media diujicobakan kepada 1 guru dan 15 orang siswa. Pada Tahap efektifitas, mengunakan tes hasil belajar pre test dan post test. Pada tahap validasi media Pop-Up Book memenuhi kriteria sangat valid dengan persentase rata-rata 87,5% dengan rincian pada aspek materi 80% dan aspek desain 95%. Pada tahap praktikalitas, media Pop-Up Book termasuk kriteria sangat praktis dengan rata-rata persentase 94.94% dengan rincian angket respon guru 95,55% dan angket respon peserta didik 94,34%. Pada tahap efektifitas media Pop-Up Book termasuk kriteria tinggi dengan nilai n-gain sabesar 0,71. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan media Pop-Up Book materi jaring-jaring bangun ruang matematika memenuhi kriteria sangat valid, praktis dan efektif untuk digunakan sebagai salah satu media pembelajaran khususnya bagi siswa kelas V di Sekolah Dasar

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: PGSD FKIP
Date Deposited: 24 Mar 2025 02:53
Last Modified: 24 Mar 2025 02:53
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/25265

Actions (login required)

View Item View Item