PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PROBLEM BASED LEARNING (PBL) BERBANTUAN PERMAINAN MATH BINGO PADA SISWA KELAS V DI SDN 025/XI DESA GEDANG KOTA SUNGAI PENUH

Amanda, Salsabilla and Arlina, Yuza (2025) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PROBLEM BASED LEARNING (PBL) BERBANTUAN PERMAINAN MATH BINGO PADA SISWA KELAS V DI SDN 025/XI DESA GEDANG KOTA SUNGAI PENUH. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
COVER DAFTAR ISI BAB PENDAHULUAN.pdf

Download (849kB)
[img] Text
BAB KESIMPULAN SARAN DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (202kB)
[img] Text
FULLTEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Pembelajaran matematika sering kali dianggap sulit oleh siswa, yang menyebabkan rendahnya hasil belajar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika melalui penerapan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan permainan Math Bingo pada siswa kelas V SDN 025/XI Desa Gedang, Kota Sungai Penuh. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus, yang masing-masing terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah 15 siswa kelas V. Data dikumpulkan melalui lembar observasi aktivitas guru dan tes hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa, dengan persentase ketuntasan belajar pada siklus I sebesar 60% dan meningkat menjadi 93,33% pada siklus II. Aktivitas guru dalam pelaksanaan pembelajaran juga mengalami peningkatan, dari 73,84% pada siklus I menjadi 80,48% pada siklus II. Dengan demikian, penerapan model Problem Based Learning berbantuan permainan Math Bingo terbukti efektif dalam meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Penelitian ini merekomendasikan penggunaan metode ini sebagai alternatif bagi guru dalam menciptakan pembelajaran yang lebih menarik dan interaktif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: PGSD FKIP
Date Deposited: 24 Mar 2025 06:21
Last Modified: 24 Mar 2025 06:21
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/25538

Actions (login required)

View Item View Item