ANALISIS HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP DITINJAU DARI SELF-EFFICACY DAN GENDER SISWA

Wikayatul Husna, Wika and Yusri Wahyuni, Yusri (2022) ANALISIS HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP DITINJAU DARI SELF-EFFICACY DAN GENDER SISWA. Diploma thesis, Universitas Bung Hatta.

[img] Text
Cover - Daftar Isi .pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB Pendahuluan.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB Penutup dan Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Full Text Skripsi .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya efikasi diri atau keyakinan diri siswa dalam pembelajaran matematika, terutama dalam menyelesaikan tugas-tugas. Hal ini menimbulkan adanya pandangan negatif siswa terhadap pelajaran matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui menganalisis hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP yang ditinjau dari self-efficacy dan gender siswa di SMP Jhon’s Febby Islamic School. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik sampel jenuh. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa instrumen nontest yaitu pemberian angket dan wawancara terhadap siswa kelas VIII yang berjumlah 10 orang.Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa perempuan memiliki self-efficacy dan prestasi belajar yang lebih tinggi dari pada siswa laki-laki. Untuk hasil belajar kategori tinggi terdiri atas 10% gender perempuan self-efficacy tinggi, 10% gender laki-laki self-efficacy sedang, dan 10% gender perempuan self-efficacy sedang. Untuk hasil belajar kategori sedang terdiri atas 10% gender perempuan self-efficacy tinggi, 10% gender perempuan self-efficacy sedang, 30% gender laki-laki self-efficacy sedang, dan 10% gender perempuan self-efficacy rendah. Sedangkan untuk hasil belajar kategori rendah terdiri atas 10% gender laki-laki self-efficacy rendah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: PMAT FKIP
Date Deposited: 09 Mar 2022 01:01
Last Modified: 09 Mar 2022 01:01
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/7658

Actions (login required)

View Item View Item