PENGARUH NON PERFORMING LOAN DAN NET INTEREST MARGIN TERHADAP RETURN ON ASSET (Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2016)

Dinda Rahmania Nurhasanah, Dinda Rahmania Nurhasanah and Popi Fauziati, Popi Fauziati and Mukhlizul Hamdi, S.E, M.Si, Ak, CA, Mukhlizul (2018) PENGARUH NON PERFORMING LOAN DAN NET INTEREST MARGIN TERHADAP RETURN ON ASSET (Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2016). Diploma thesis, Univ Bung Hatta.

[img] Text
Abstrak.docx

Download (11kB)
[img] Text
cover new.docx

Download (82kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (15kB)
[img] Text
Proposal fix.docx

Download (101kB)
[img] Text
Intisari.docx

Download (15kB)

Abstract

PENGARUH NON PERFORMING LOAN DAN NET INTEREST MARGIN TERHADAP RETURN ON ASSET (Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2016) Nama : Dinda Rahmania Nurhasanah Pembimbing : Popi Fauziati, S.E, M.Si, Ak.CA Mukhlizul Hamdi, S.E, M.Si, Ak.CA INTISARI Kinerja keuangan merupakan gambaran kondisi keuangan suatu perusahaan salah satunya yaitu perusahaan perbankan yang lebih cenderung ke penyaluran dana maupun menghimpun dana. Kondisi suatu bank, baik atau buruknya dapat dilihat dari kinerja keuangan bank yang bisa di lihat dari laporan keuangan setiap tahunnya. Kinerja keuangan yang baik akan menjadi salah satu daya tarik bagi nasabah untuk menyimpan dana di bank tersebut. Tingkat kinerja keuangan bank dapat dinilai dari beberapa indikator. Salah satu sumber utama indikatornya adalah laporan keuangan bank yang bersangkutan. Penelitian ini menggunakan 2 variabel independen yaitu Non Performing Loan dan Net Interest Margin dengan Return on Asset (ROA) sebagai variabel dependen. Menurut Jensen dan Meckling (1976) menyatakan bahwa teori keagenan adalah hubungan kontraktual antara pihak yang mendelegasikan pengambilan keputusan tertentu (principal atau pemegang saham) dengan pihak yang menerima pendelegasian tersebut (agent atau manajemen). Principal merupakan pemegang saham atau investor, sedangkan agent merupakan manajemen yang mengelola perusahaan. Teori agensi sangat berhubungan dengan kinerja keuangan perbankan karena manajemen bank tidak bisa dipisahkan dengan pencapaian tujuan serta kinerja dari suatu bank. Sampel penelitian ini adalah 82 perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2012-2016. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Pengolahan menggunakan IBM SPSS Statistics 20 (2018). Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda yaitu suatu model yang digunakan untuk menganalisis lebih dari satu variabel independen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Non Performing Loan tidak berpengaruh signifikan terhada ROA sedangkan Net Interest Margin berpengaruh signifikan terhadap ROA. Kata kunci : Non Performing Loan, Net Interest Margin, ROA EFFECT OF NON PERFORMING LOAN AND NET INTEREST MARGIN ON RETURN ON ASSET (For Banking Companies Registered on the Indonesia Stock Exchange in 2012-2016) Name : Dinda Rahmania Nurhasanah Supervisor : Popi Fauziati, S.E, M.Sc, Ak.CA Mukhlizul Hamdi, S.E, M.Sc, Ak.CA SUMMARY Financial performance is a description of the financial condition of a company, one of which is a banking company that is more likely to channel funds and raise funds. The condition of a bank, good or bad can be seen from the bank's financial performance that can be seen from the financial statements every year. Good financial performance will be one of the attractions for customers to deposit funds at the bank. The level of bank financial performance can be assessed from several indicators. One of the main sources of indicators is the bank's financial statements. This study uses 2 independent variables, namely Non-Performing Loans and Net Interest Margins with Return on Assets (ROA) as the dependent variable. According to Jensen and Meckling (1976) states that agency theory is a contractual relationship between those who delegate certain decision-making (principal or shareholders) and those who receive the delegation (agent or management). The principal is a shareholder or investor, while the agent is the management who manages the company. Agency theory is closely related to banking financial performance because bank management cannot be separated from achieving the goals and performance of a bank. The sample of this study is 82 banking companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2012-2016. The sampling technique uses purposive sampling. Processing using IBM SPSS Statistics 20 (2018). The analysis technique used is multiple regression analysis, which is a model used to analyze more than one independent variable. The results of this study indicate that Non-Performing Loans have no significant effect on ROA while the Net Interest Margin has a significant effect on ROA. Keywords: Non-Performing Loans, Net Interest Margin, ROA

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: iswandi ubh
Date Deposited: 20 Nov 2023 06:39
Last Modified: 20 Nov 2023 06:39
URI: http://repo.bunghatta.ac.id/id/eprint/17577

Actions (login required)

View Item View Item